
Reportikaindonesia.com // Bekasi, Jawa Barat – Dalam rangka mendukung percepatan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun 2023 akan dicanangkan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS) oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional secara serentak di seluruh wilayah Indonesia yang berpusat di Cilacap pada Hari Jum,at tertanggal 03 Febuari 2023.
Sebelumnya, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Bekasi ini telah melaksanakan penyuluhan PTSL dan sosialisasi Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS) di Desa Sukamekar Kecamatan Sukawangi.
“Alhamdulillah, kita telah melaksanakan penyuluhan PTSL dan sosialisasi GEMAPATAS di Desa Sukamekar yang semuanya itu sudah mendengar apa yang sudah disampaikan oleh kami.” Kata Muhamad Darjat Supriatna Ketua Tim I Bagian Pendaftaran BPN Kabupaten Bekasi. Selasa (31/1/23).
Menurutnya, “Untuk pencanangan Gema Patas ini, Insya Allah kita seremonial pada hari Jum’at mendatang, yang akan di hadiri oleh Menteri, kita akan zoom, yang bertempat di Cilacap untuk seluruh wilayah Indonesia.”
“Dimulai setelah dengan pemasangan tanda batas ini, berkas – berkas yang sudah lengkap kita akan running terus untuk melaksanakan PTSL ini sampai tahun anggaran (TA) tahun 2023.”
“Insya Allah, mudah – mudahan dalam anggaran di Tahun 2023, kita bisa melaksanakan dengan baik, hikmat dan lancar semuanya.” Ucapnya.

Dijelaskannya, “Untuk pemasangan tanda batas, target yang ada di wilayah Kabupaten Bekasi sendiri, kalau tidak ada perubahan – perubahan, karena kemungkinan ada revisi – revisi, untuk sekarang ini ada sekitar 14.000 sampai dengan 15.000 buku.”
“Diharapkan, kepada masyarakat setelah kami sosialisasikan, pertama – tama jaga dan rawat tanda batas semuanya, batas – batasnya silahkan di pasang.”
“Silahkan, agar segera masyarakat memenuhi kewajiban – kewajibannya. Untuk apa sih ?” persyaratan – persyaratan itu, mulai dari girik atau apapun yang di persyaratkan untuk mendapatkan PTSL, karena itu akan segera dilaksanakan, sehingga kami bisa memulai melaksanakan dengan lancar.”
“Jadi pada hari Jum’at, Insya Allah serentak akan dilaksanakan, untuk titik pusat Kabupaten Bekasi ini bertempat di Desa Sukamekar , Kecamatan Sukawangi..”
“Insya Allah, Pj Bupati, Porkopimda Kabupaten Bekasi, Muspika, ini bisa hadir untuk pemasangan tanda batas secara simbolis dengan serentak di Kabupaten Bekasi, yang hadir kemungkinan hanya peserta saja.” Tegasnya.
“Selain itu, mungkin juga, kami akan mengundang APDESI Kabupaten Bekasi.” Tutupnya.
( Syuri )