
Reportikaindonesia.com // Bekasi, Jawa Barat – Menyambut Hari jadi yang ke 7 Tahun, Radio Komunikasi Desa Kedung Pengawas ( Rakompas ) Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi, yang berlokasi di perumahan Panjibuwono, dimeriahkan dengan pentas seni, perlombaan anak – anak serta musik dangdut.
Turut hadir dalam acara, Ketua Umum Rakompas H.Nasarudin yang juga sebagai Kepala Desa Kedung Pengawas beserta Aparatur Desa, Iptu Suwari S Sos Kanit Bimas Poksek Babelan, Ipda Agus Ruhiyat SH Kanit Lantas, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Tokoh Agama, Kadus, Rw, Rt, Pengurus dan Anggota Rakompas, beserta masyarakat Desa Kedung Pengawas. Minggu (19/2/2023).
Ketua Umum Rakompas yang juga Kepala Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan,
mengatakan, “Kini Rakompas sudah bertambah usianya, diketahui para pencinta radio handy talky (HT) pada frekuensi 153.770 Mhz yang tergabung dalam komunitas Rakompas ini sudah bertambah usia yakni 7 tahun.”
“Saya ucapkan selamat, semoga keberadaan komunitas Rakompas di usianya yang ke 7 tahun ini semakin kompak dan selalu melakukan kegiatan sosial di lingkungan masyarakat dan dapat diterima oleh semua pihak.”
Menurutnya, “Selama ini Rakompas selalu aktif, juga selalu membantu keamanan lingkungan – lingkungan sekitar.”

Dikatakan Nasarudin, Rakompas ini selalu berperan aktif dan bekerjasama dengan pihak TNI – Polri, dalam hal ini Kepolisian Polsek dan Koramil Babelan.” Saat di wawancara awak media Reportika Indonesia.com ditengah – tengah acara.
Terpisah, “Menyambut Hari Ulang Tahun Rakompas yang ke 7 tahun kesan dan pesan, untuk semua anggota Rakompas agar lebih solid lagi, kerjasama lebih baik lagi, lebih bisa memajukan komunitas kita, bahwasanya komunitas kita sudah berumur 7 Tahun, sudah bisa dikatakan eksis, dan kita bisa selalu hadir ditengah – tengah masyarakat kita di Desa Kedung Pengawas, kalau secara data anggotanya dari awal itu kurang lebih ada sekitar 400 anggota campur dari luar Desa Kedung Pengawas, himbauan untuk masyarakat sendiri mari kita sama – sama untuk menjaga lingkungan kita yang tercinta ini, yaitu, Desa Kedung Pengawas agar bisa bersinergi lagi khususnya bersama Rakompas, untuk terkait keamanan lingkungan, sosial masyarakat, kemudian kepedulian terhadap masyarakat.” Kata Padil Suparman Ketua Panitia yang juga selaku anggota.
“Saya sangat mengapresiasi atas bakti sosial yang dilakukan Rakompas selama ini, terutama di wilayah Kedung Pengawas yang bersifat positif dan sinergi dengan semua pihak.” Sambungnya.
Pelda Karma Adiwijaya, Babinsa Desa Kedung Pengawas, mengatakan, “Dengan hadirnya komunitas Rakompas di Kedung Pengawas ini sangat bermanfaat dan bisa membantu pembangunan di lingkungan sekitar dengan saling bekerjasama dan juga selalu menyampaikan informasi bila ada kejadian di lingkungan sekitar.”
“Selamat Milad Rakompas yang ke 7 tahun, semoga semakin tambah dewasa dan bertambah kompak, santun di udara, akrab di darat.” Ujarnya.

Iptu Suwari, mewakili Polsek Babelan, “Terima kasih karena kami sudah diundang dalam milad Rakompas, kita tahu bagaimana kemerdekaan itu disiarkan melalui radio dan disiarkan ke seluruh indonesia.”
“Untuk itu, kami menitipkan kegiatan yang belum diketahui, salah satunya informasi tentang kebangsaan Indonesia, ini ada potensi konflik, maka informasi proaktif sangat diperlukan.”
“Kalau dulu informasi itu belum sangat masif, berbeda dengan sekarang, sehingga orang yang tidak mendapatkan informasi akan tertinggal, dan begitu juga sebaliknya.” Katanya.
“Untuk itu mari bersama – sama dalam milad Rakompas ini bisa diinformasikan, informasi soal kebangsaan, sehingga potensi konflik bisa ditekan. “Selamat milad ke-7 Rakompas,” Tutupnya.
Sementara itu, sejumlah pentas seni tradisional amuk badegul dan alunan musik dangdut ikut meramaikan acara tersebut.
Juga tak kalah ketinggalan diadakan lomba lato – lato untuk anak usia 5 tahun dan anak usia 10 tahun.
( Syuri )