
Reportikaindonesia.com // Kota Tasikmalaya, Jawa Barat – Setelah sukses menyelenggarakan acara Halal Bihalal dan Temu Kangen NESATTA 87, panitia resmi menggelar acara pembubaran pada minggu (01/06) sebagai bentuk penutupan rangkaian kegiatan sekaligus ajang apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat.
Acara yang berlangsung di salah satu alumni NESATTA 87, ini dihadiri oleh panitia, perwakilan alumni NESATTA angkatan 1987, serta tamu undangan. Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan kembali terasa, sebagaimana pada acara utama Halal Bihalal dan Temu Kangen yang digelar pada hari senin (15/05) yang berhasil mempertemukan alumni setelah puluhan tahun berpisah.
Ketua panitia, Andri Rifwan dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas kerja sama dan dedikasi seluruh anggota panitia. “Kesuksesan acara ini tidak lepas dari semangat kebersamaan dan kerja keras kita semua. Acara pembubaran ini bukan akhir, tapi justru awal untuk silaturahmi berikutnya, selanjutnya alumni NESATTA 87 akan dilembagakan mengingat banyak event-evant yang akan diselenggarakan kedepan, ” ujarnya.
Selain sesi laporan pertanggungjawaban kegiatan dan keuangan, acara pembubaran juga diwarnai dengan ramah tamah dan makan siang sederhana.
Acara ini menjadi momentum refleksi, sekaligus penegasan bahwa semangat kekeluargaan alumni NESATTA 87 tetap hidup dan akan terus terjaga. Harapan besar muncul agar kegiatan serupa bisa terus digelar di masa depan dengan lebih meriah dan melibatkan lebih banyak alumni.
Tentang NESATTA 87:
NESATTA 87 adalah komunitas alumni SMP Negeri 1 Tasikmalaya angkatan tahun 1987. Komunitas ini aktif dalam menjalin silaturahmi antaralumni serta turut berperan dalam kegiatan sosial dan kemasyarakatan.
Agenda kedepan menanti dengan penuh harap, semoga alumni NESATTA 87 dapat melewati kegiatan yang menjadi rutinitas tahunan dapat terlaksana sebagai wujud memberikan kontribusi terhadap alumni maupun masyarakat kota Tasikmalaya. Semoga !!!
(Din)