
Reportikaindonesia.com // Jawa Barat – Sehubungan dengan telah diadakannya Kegiatan FPSHield Embracing Gen Z yang dilakukan oleh FPSH-HAM Jawa Barat maka Edward B. Roring selaku pengarah Kegiatan menjelaskan dalam kegiatan Sampurasun di TVRI Jawa Barat 2 Agustus yang lalu.
“Terkait dengan golput. Ikut memilih dalam pemilu adalah hak politik. Hak ini merupakan Hak Asasi yang tidak bisa dihilangkan. Sekalipun memilih ada hak, yang dapat digunakan atau tidak digunakan, asal tidak mengajak orang atau mempengaruhi untuk tidak memilih karena ini melanggar hukum, namun seyogyanya hak ini harusnya digunakan sebagai kesadaran untuk masa depan bangsa ini.”
Edward mengatakan bahwa pada 2045 nanti. Bangsa Indonesia akan memasuki bonus demografi dimana jumlah usia produktif lebih besar dari usia produktif, disisi lain kita mengalami era disrupsi, banyak jenis pekerjaan yg hilang karena perubahan mendasar, dan ramalan pakar, dan badan dunia bahwa 2045 Indonesia menjadi salah satu negara ekonomi terkuat didunia atau memasuki masa Indonesia Emas.
Untuk itu bangsa kita butuh pemerintahan yang kuat, tata kelola ekonomi yg baik dan politik yg stabil untuk menuju Indonesia emas.

Kalau para ahli dunia saja percaya Indonesia bisa menjadi salah satu negara ekonomi terkuat dunia, maka tugas kita kaum muda membuktikannya. Masa depan Indonesia itu bukan hanya nanti, tapi kita saat ini sudah masuk masa depan itu sendiri. Ikut memilih, dan menjadi pemilih yang partisipatif dan cerdas berarti kita sudah ikut menentukan masa depan bangsa kita, mulai dari sekarang dengan ikut memilih. Kaum muda sebagai pemilih cerdas yang memiliki power kuat karena menguasai jumlah pemilih tetap tahun depan dan akan menghasilkan pemimpin yang berkualitas yang mendukung dan merealisasikan Indonesia emas, pungkas Edward dalam kegiatan SAMPURASUN TVRI Jawa Barat.
Sementara Sekretaris Tim Pembina FPSH HAM Jawa Barat , merasa berbahagia melihat berbagai Duta Hukum dan HAM mampu berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan untuk mendorong kesadaran Hukum dan HAM di kalangan generasi muda khususnya para Pelajar.
(Fhat)