
Reportikaindonesia.com // Karawang, Jawa Barat – Dalam rangka mendorong transformasi Forum Pelajar Sadar Hukum dan HAM Jawa Barat untuk melibatkan pemuda serta dunia mahasiswa/kampus maka diperlukan model kolaborasi di salah satu kabupaten/kota yang ada di Jawa Barat untuk dijadikan percontohan.
Sebagai Pembina di Tingkat provinsi Jawa Barat, Kepala Bidang HAM Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang kini berubah menjadi Kanwil Kementerian Hak Asasi Manusia Jawa Barat. Dalam kunjungan kegiatan di Lapas Karawang, Kakanwil Kemnetrian HAM Hasbullah Fudail berkesempatan melakukan diskusi dengan Pembina FPSH HAM kabupaten Karawang Ibu Anggi dan Tim juga dihadiri Karnadi perwakilan dari Universitas Sehati Karawang.
Dalam kesempatan tersebut, Hasbullah menawarkan gagasan untuk melakukan kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan khususnya dengan para guru SMA Negeri dan Swasta yang sederajat juga dengan mahasiswa dan dunia kampus untuk meningkatkan kesadaran hukum dan HAM bagi pelajar dan kalangan mahasiswa dii Karawang.

Dalam pertemuan tersebut disepakati untuk membuat sesuatu kegiatan dengan melibatkan para pelajar SMA sederajat serta kampus berupa Seminar, Bedah Buku, maupun penandatangan MOU yang dirangkaikan dengan momentum hari Pendidikan atau hari Kebangkitan pada bulan Mei 2025. Semoga apa yang direncanakan akan terlaksana dengan sukses dan lancar, demikian Hasbullah.
• Red