
Reportikaindonesia.com // Luwu Utara, Sulawesi Selatan – Kegiatan sosial di bulan suci Ramadan Polsek Mappedeceng Ipda Arizal bersama personel bagikan takjil dan sembako di pondok pesantren Hidayatullah yang terletak desa Uraso Kecamatan Mappedeceng, Kabupaten Luwu Utara.
Kegiatan dipimpin langsung Kapolsek Mappedeceng Ipda Arizal beserta ibu Bayangkari yang diterima langsung oleh Ustad Thorik selaku pembina pondok pesantren Hidayatullah, Rabu 26/3/ 2025 Pukul 17.00 wita .
Personel Polsek Mappedeceng yang turut serta dalam kegiatan tersebut yakni: Aiptu Sukarmin (Bhabinkamtibmas), Aipda Asfar (Ba, sek Mappedeceng), Bripka Listan Enga ( Ps.Kanit provost), Bripka Rahmat (Bhabinkamtibmas).

Pembagian takjil dan sembako ini merupakan wujud kepedulian kepada sesama di bulan suci Ramadan, ” Ucap Kapolsek.
” Bukan hanya dalam tugas penegakan hukum namun bentuk kepedulian sosial juga perlu kita tingkatkan, Semoga bantuan tersebut bermanfaat bagi para santri,” tutup Kapolsek.
• Red