Reportikaindonesia.com // Palas Lampung Selatan, Lampung – Antusia masyarakat Desa Pulo jaya adakan doa bersama ucap syukur atas terealisasinya jalan penghubung desa pulojaya dengan desa bumirestu di jalan yang sudah selesai dikerjakan.
Jalan pulojaya merupakan jalan akses utama bagi masyarakat melakukan aktivitas baik di bidang pertanian dan aktivitas umum dan anak sekolah.
Acara syukuran dihadiri camat Palas Rosalina, kepala desa dan aparatur desa pulojaya dan tokoh masyarakat. Jumat 28/11/2025.
Dalam kesempatan itu camat Palas Rosalina menyampaikan,”ikut berbahagia bahwa masyarakat pulojaya mengucapakan rasa syukur dan trimakasih kepada pemerintah Bupati Radityo Egi Pratama yang telah membangun akses jalan desa pulojaya.
Ia juga berharap semoga dapat bermanfaat dan dapat meningkatkan hasil petani kodan kwalitas ekonominya bagi masyarakat umum dan terkhusus desa pulojaya dan dapat menjaga kwalitas jalan agar awet sampai anak cucu kita,” pungkasnya.
“kami ucapkan ribuan banyak terima kasih kepada Bupati Radityo Egi Pratama, camat kecamatan Palas Rosalina dan kepala desa pulojaya ibu Roliyah dengan dibangunnya jalan ini mudah-mudahan ekonomi masyarakat desa pulojaya semakin baik, dan dapat memajukan untuk desa pulojaya,” ucap Jumadi selaku perwakilan masyarakat pulojaya.
(Made.S)


