MAN 2 Karawang Bangun Masjid, Kepala Sekolah Harap Bantuan Pemkab

Reportikaindonesia.com / Karawang, Jawa Barat – Madrasah Ahliyah Negeri ( MAN) 2 Karawang Timur terus melakukan pembangunan dilingkungan sekolahnya. Yang sedang berjalan saat ini diantaranya pembangunan Masjid dan Rumah Tahfidz Qur’an.

Masjid yang diberi nama Nurul Ilmi ini pembangunannya berjalan seadanya karena keterbatasan anggaran yang dimiliki.

“pembangunan Masjid ini masih dari hasil iuran siswa atau swadaya masyarakat dengan tidak memaksa juga. Kami berharap ada bantuan dari pemerintahan Kabupaten Karawang (Pemkab) dan dinas terkait atau dari mana saja yang mau membantu membangun masjid Nurul Ilmi ini biar secepatnya teralisasi,” Kata Kepala Sekolah MAN 2 Karawang ,.Ahmad Dimyati , Senin (30/08/2022).

“Dan kami berharap bisa terbangun secepatnya agar bisa digunakan oleh siswa nantinya ,dan untuk proposal pembangunan masjid ini sudah kami siapkan bila nanti diperlukan,” pungkasnya.

(Darmawan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *